RADAR24.co.id. — Perkuat pencegahan radikalisme di Pelabuhan Bitung, PT Pelindo Regional 4 Bitung menjalin silaturahmi dan koordinasi strategis dengan Densus 88 Anti Teror Satgaswil Sulawesi Utara (Sulut), Kamis (24/7/2025).
Pertemuan penting tersebut dihadiri langsung oleh perwakilan Densus 88 Satgaswil Sulawesi Utara (Sulut), Kompol Irfan Umar beserta timnya, dan disambut baik General Manager (GM) PT Pelindo (Persero) Regional 4 Bitung, Capt. James David Hukom S.H,. M.Mar., M.M.
Kedua belah pihak membahas langkah-langkah konkret untuk memperkuat kerja sama dalam upaya pencegahan paham intoleransi, radikalisme, ekstremisme, dan terorisme.
Fokus utama dari kerja sama ini adalah penyebaran informasi dan edukasi kepada seluruh pegawai Pelindo di lingkungan Pelabuhan Bitung.
Kompol Irfan Umar menyampaikan pentingnya sinergi antara aparat penegak hukum dan seluruh elemen masyarakat, termasuk instansi vital seperti Pelindo, dalam membendung penyebaran paham-paham yang mengancam persatuan dan keamanan nasional.
“Kami sangat mengapresiasi kesediaan Pelindo Bitung untuk menjadi mitra dalam upaya pencegahan ini. Lingkungan pelabuhan yang merupakan gerbang keluar masuknya barang dan orang memiliki peran strategis dalam menjaga stabilitas keamanan,” ucapnya.
Menanggapi hal tersebut, General Manager (GM) Pelindo Bitung menyambut baik inisiatif Densus 88. Beliau menegaskan komitmen Pelindo untuk mendukung penuh program-program pencegahan yang akan dijalankan.
“Kesadaran akan bahaya intoleransi dan radikalisme harus ditanamkan sejak dini kepada seluruh karyawan. Kami siap bersinergi dengan Densus 88 untuk memastikan lingkungan kerja yang aman dan kondusif, serta bebas dari pengaruh paham-paham terlarang,” ujar General Manager (GM) Bitung.
Sebagai wujud nyata dari kerja sama ini, Densus 88 Satgaswil Sulawesi Utara dan Pelindo Bitung sepakat untuk mengadakan sosialisasi dan edukasi secara berkala kepada seluruh pegawai yang mencakup pengenalan ciri-ciri paham radikalisme, dampaknya, serta bagaimana cara melaporkan jika menemukan indikasi-indikasi mencurigakan.
Selain itu video-video edukasi dan pencegahan juga akan ditayangkan Pelindo di sekitar lingkungan Pelabuhan untuk memperluas jangkauan informasi dan meningkatkan kesadaran mengenai pentingnya menjaga stabilitas keamanan demi terciptanya Indonesia yang aman, damai, dan toleran.
Kerja sama antara Densus 88 Satgaswil Sulawesi Utara dan Pelindo Bitung ini menjadi contoh nyata kolaborasi antara aparat keamanan dan sektor swasta dalam menjaga keutuhan bangsa dari ancaman terorisme dan paham radikal.