RADAR24.CO.ID, Kutai Kertanegara — Satu unit speed boat terbakar saat mengisi bahan bakar di perairan Sungai Mariam tepatnya RT 13 Kecamatan Anggana, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) pada Selasa (26/3/2024) sekitar pukul 09.30 WITA

Warga dibuat geger akibat terbakarnya Speed Boat, lantaran lokasi kejadian berada dekat permukiman warga di pinggir sungai. Terlebih lagi saat kejadian diketahui ada dua orang yang berada di dalam kapal.

“Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmatan) Pos Sektor Kecamatan Anggana langsung bergerak ke lokasi kejadian usai mendapat informasi kejadian ini,” kata Kepala Disdamkarmatan Kukar, Fida Hurasani.

Baca juga: Belasan Kios di Pasar Sentral Kotabumi Hangus Terbakar

Tim pemadam yang datang langsung berupaya memadamkan speed boat yang terbakar serta membantu mengevakuasi korban.

Kepala Pos sektor Damkar Kecamatan Anggana, Merry Sulindra bahwa api baru berhasil dipadamkan sekitar pukul 10.50 WITA. Tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut, namun ada dua orang yang mengalami luka bakar.

“Korban bernama Suardi (33) mengalami luka bakar cukup berat pada bagian tangan dan muka. Sedangkan Iksan (15) korban lainnya mengalami luka ringan dan langsung dilarikan ke fasilitas kesehatan guna mendapat perawatan,” jelasnya.

Baca juga: Balon Udara Jatuh Timpa Rumah Warga Hingga Nyaris Kebakaran

Informasi yang diperoleh dijelaskannya di lokasi kejadian, musibah terbakarnya speed boat ini terjadi ketika akan mengisi Bahan Bakar Minyak (BBM).

Diketahui pada saat melakukan pengisian BBM, mesin pembuangan air atau alkon mengeluarkan percikan api lalu menyambar ke tangki BBM kapal seingga dengan sekejap kapal langsung terbakar dan menimpa dua orang di dalamnya sebelum akhirnya para korban melompat terjun ke sungai dan ditolong warga.

“Untuk penyebab pastinya ditangani dan diselidiki oleh pihak kepolisian,” pungkasnya.

 

 

Editor Abdul Jabar, korankaltim