RADAR24.co.id — Calon Gubernur (Cagub) Sulawesi Utara (Sulut) nomor urut 1 Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus Komaling (YSK), yang didampingi oleh Calon Walikota dan Wakil Walikota Bitung Hengky Honandar dan Randito Maringka, melakukan blusukan ke pasar Winenet Kelurahan Aertembaga, Kecamatan, Sabtu (26/10/2024) Pagi.
Kedatangan Yulius Selvanus Komaling yang didampingi oleh Calon Walikota dan Wakil Walikota Bitung Hengky Honandar dan Randito Maringka disambut hangat para pedagang sambil meneriakkan yel-yel YSK Gubernur Sulut HH-RM Walikota dan Wakil Walikota Bitung 2025-2030.
Teriakkan Para pedagang menyampaikan harapan mereka Kepada YSK dan HH-RM untuk perubahan, menyebut, “Nomor 1 for Sulut, nomor 2 untuk Walikota Bitung, kami butuh perubahan,”sebut para pedagang.
“Usai melakukan blusukan di pasar Winenet, Yulius Selvanus Komaling dan rombongan melanjutkan kunjungan ke kediaman Calon Walikota Bitung Hengky Honandar.
Selain kunjungan di pasar Winenet, dan kediaman Hengky Honandar, YSK berkunjung ke kelurahan Pinangunian setelah itu bertolak menuju Pulau Lembeh.
“Pasangan Calon Gubernur Sulawesi Utara, Yulius Selvanus Komaling dan Wakil Gubernur, Victor Mailangkay merupakan Calon yang dipilih langsung oleh Presiden Prabowo Subianto untuk memajukan Sulawesi Utara (Sulut) kedepan.
Pewarta: Syarif
Tinggalkan Balasan