RADAR24.co.id — Seorang wanita paruh baya ditemukan tewas bersimbah darah di depan pintu rumahnya, Jalan Abrati Gang Pompa Air, Kelurahan Kotabumi Pasar, Kotabumi, Lampung Utara, Sabtu 16 November 2024 pukul 06.00 WIB.

Wanita bernama Siti Fatimah (55) tergeletak  dengan mengenakan baju merah. Wanita ini bersimbah darah dengan posisi kepala dekat pintu.

Ceceran darah bertebaran di ruangan sampai teras mengenai kasur, bantal, guling, selimut hingga lantai.

Tidak seorang pun mengetahui peristiwa yang menimpa pembantu rumah tangga ini hingga tetangga datang dengan maksud mengambil uang token listrik. Betapa terkejutnya melihat Siti Fatimah tewas bersimbah darah.

Tetangga bergegas melapor ke polisi. Tim Forensik Polres Lampung Utara dan Polsek Kotabumi Kota melakukan olah tempat kejadian perkara dan memasang garis polisi.

Petugas mengevakuasi korban ke Rumah Sakit Ryacudu Kotabumi serta mengamankan barang bukti kasur, selimut dan bantal bersimbah darah. Hasil pemeriksaan menemukan luka sayatan leher dan tusukan pipi kiri.

Siti Fatimah diduga sebagai korban pembunuhan. Dengan melihat darah berceceran dengan kondisi segar, pembunuhan diduga belum lama. Wanita ini tinggal sendirian di rumah semi permanen.

Tidak berselang lama, polisi menangkap terduga pelaku berinisial MK berusia 32 tahun, warga Kotabumi Tengah, Kotabumi. Pelaku digelandang ke Polres Lampung Utara. Motif pembunuhan belum diungkap karena proses pemeriksaan tersangka masih berlangsung.

Red

Sumber:Lampung tv
Reporter: Redaksi